Penilaian Portofolio

Pengertian Penilaian Portofolio

Penilaian portofolio merupakan kegiatan penilaian yang dilakukan dengan menggunakan bukti-bukti hasil belajar (evidence) yang relevan dengan kompetensi keahlian yang dipelajari. Evidence tersebut dapat berupa karya peserta didik (hasil pekerjaan) dari proses pembelajaran yang dianggap terbaik, atau bentuk informasi lain yang terkait dengan kompetensi keahlian tertentu.

Penilaian Portofolio
Penilaian Portofolio

Portofolio adalah kumpulan hasil karya seorang peserta didik, sebagai hasil pelaksanaan tugas kinerja yang ditentukan oleh guru atau oleh peserta didik bersama guru, sebagai bagian dari usaha mencapai tujuan belajar, atau mencapai kompetensi yang ditentukan dalam kurikulum. Jadi, tidak setiap kumpulan karya seorang peserta didik disebut portofolio.   Portofolio digunakan sebagai instrumen penilaian atau salah satu komponen dari instrumen penilaian, untuk menilai kompetensi peserta didik, atau menilai hasil belajar peserta didik.

Sebagai instrumen penilaian, portofotio; difokuskan pada (dokumen tentang kerja siswa yang produktif, yaitu ‘bukti’ tentang apa yang dapat dilakukan oleh siswa, bukan apa yang tidak dapat dikerjakan (dijawab atau dipecahkan) oleh siswa. Bagi guru, portofolio menyajikan wawasan tentang banyak segi perkembangan siswa dalam belajarnya: cara berpikirnya, pemahamannya   atas   pelajaran   yang   bersangkutan, kemampuannya   mengungkapkan   gagasan-gagasannya, sikapnya terhadap mata pelajaran yang bersangkutan, dan sebagainya.

Penilaian Portofolio bukan sekedar kumpulan hasil kerja siswa, melainkan kumpulan hasil siswa dari kerja yang sengaja diperbuat siswa untuk menunjukkan bukti tentang kompetensi, pemahaman, dan capaian siswa dalam mata pelajaran tertentu. Portofolio juga merupakan kumpulan informasi yang perlu diketahui oleh guru sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan langkah-langkah perbaikan pembelajaran, atau peningkatan,belajar siswa.

Jenis dokumen portofolio

Portofolio peserta didik untuk penilaian merupakan kumpulan produksi siswa, yang berisi berbagai jenis karya seorang siswa, misalnya:

  1. Hasil proyek, penyelidikan, atau praktik siswa, yang disajikan secara tertulis atau dengan penjelasan tertulis. T
  2. Gambar atau laporan hasil pengamatan siswa, dalam rangka melaksanakan tugas untuk mata pelajaran yang bersangkutan
  3. Analisis situasi yang berkaitan atau relevan dengan mata pelajaran yang bersangkutan
  4. Deskripsi dan diagram pemecahan suatu masalah, pada mata pelajaran yang bersangkutan
  5. Laporan hasil penyelidikan tentang. hubungan antara konsep-konsep dalam mata pelajaran atau antar mata pelajaran
  6. Penyelesaian soal-soal terbuka
  7. Hasil tugas pekerjaan rumah yang khas, misalnya dengan cara yang berbeda dengan cara yang diajarkan di sekolah atau dengan cara yang berbeda dari cara pilihan ternan-teman sekelasnya.
  8. Laporan kerja kelompok
  9. Hasil kerja siswa yang diperoleh dengan menggunakan alat rekam video, alat rekam audio, dan komputer.
  10. Fotokopi surat piagam atau tanda penghargaan yang pernah diterima oleh siswa yang bersangkutan.        .
  11. Hasil karya dalam mata pelajaran yang bersangkutan, yang tidak ditugaskan oleh guru (atas pilihan siswa sendiri tetapi relevan dengan mata pelajaran yang bersangkutan)
  12. Cerita tentang kesenangan atau ketidaksenangan siswa terhadap mata pelajaran yang bersangkutan
  13. Cerita tentang usaha siswa sendiri dalam mengatasi hambatan psikologis, atau usaha peningkatan diri, dalam mempelajari mata pelajaran yang bersangkutan.

Teknik Penilaian Portofolio

Penilaian portofolio dapat dilaksanakan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Jelaskan kepada peserta didik maksud penggunaan portofolio.
  2. Jelaskan sampel-sampel portofolio yang dapat digunakan.
  3. Peserta didik diharuskan mengumpulkan dan mengarsipkan portofolio.
  4. Cantumkan tanggal pembuatan pada setiap evidence.
  5. Tentukan kriteria penilaian sampel-sampel portofolio.
  6. Lakukan penilaian diri peserta didik.
  7. Lakukan perbaikan terhadap portofolio yang belum sesuai dengan kriteria.

Lembar Penilaian Portofolio

Penilaian Portofolio dapat dirangkum pada lembar penilaian portofolio seperti contoh berikut :

Contoh Lembar Penilaian Portofolio

Dikutip dari :

Penilaian Hasil Belajar Siswa SMK

Seri Bahan Bimbingan Teknis Implementasi KTSP SMK

Dinas Pendidikan Propinsi Kalimantan Selatan


Diterbitkan

dalam

oleh

Tags:

Comments

29 tanggapan untuk “Penilaian Portofolio”

  1. indria

    salam, terimakasih tulisannya sangat membantu

    1. salam kembali mbak Indria bersama keluarga … terima kasih sudah berkunjung …

  2. M. Sulaiman

    Bapak Endarta… Terima Kasih Ulasannya. sangat bermanfaat.

    1. terima kasih pak Sulaiman … kunjungannya …

  3. Amin Aminudin

    Bagus tulisaanya pak…tks

    1. terima kasih pak Amin …

  4. Lidia Heruningsih Sambeta

    Makasih Bapak tulisannya aku copy untuk share ke teman2 guru

    1. iya … silahkan bu Lidia …

  5. Tatang

    salam, terimkasih

    1. salam semangat kembali pak Tatang

  6. ien

    Postingannya sangat informatif. izin share ya pak.. Terima kasih

  7. […] Sebelumnya perlu dijelaskan terlebih dahulu tentang penilaian portofolio. […]

  8. liswatie

    Bapak izin share ya. Terima kasih

    1. silahkan bu Liswatie …

  9. rini kuswandari

    Bagus Bapak tulisannya…ijin share ya pak…Terima kasih

    1. terima kasih mbak Rini … silahkan …

  10. Subchan Martalingga

    assalamualaikum,
    terima kasih banyak atas tulisan nya pak. Ini sangat membantu saya untuk mempersiapkan masuk perguruan tinggi nanti ….

    1. semoga sukses mas Subchan !!!

  11. Hera Paramita

    Terimakasih Bapak, terimakasih banyak, sangat membantu sekali tulisannya. Lengkap dan mudah dipahami.

    1. sama-sama mbak Hera …

  12. […] maka SMP SOH memilih untuk menyelenggarakan Ujian Sekolah untuk kelas 9 (Sembilan), berupa Penilaian Portofolio. Prosedurnya adalah para siswa sebelumnya diharuskan untuk mengikuti Ujian Praktek sesuai dengan […]

  13. Dwi Indarti

    Terima kasih Bapak..sangat membantu..sehat selalu Bapak beserta keluarga

  14. Ratih Khoirunnisa

    terima kasih informasinya pak

    1. terima kasih kunjungannya mbak Ratih Khoirunnisa

  15. JASMANI

    Terima kasih, tulisan bapak sangat membantu, semoga sukses sehat selalu…

    1. terima kasih pak Jasmani … sehat dan semangat pak !!!

  16. Jumiyati Supoyo

    Mohon maaf, Bapak. Apakah bisa saya diberikan contoh portofolio yang sudah ada atau real? Terima kasih.

    1. mungkin bisa saya bantu ilustrasi begini …
      # pada tugas merakit sebuah catu daya / power supply terdapat tahapan 1) membuat papan rangkaian tercetak 2) memasang & menyolder komponen 3) merakit dalam box power supply 4) penyetelan
      Nah … kita bisa menilai berdasarkan bukti-bukti yang bisa diperlihatkan siswa (walaupun itu belum sempurna atau masih terdapat kekurangan). Apakah siswa sudah melewati tahapan 1), 2) 3) dst

      semoga bisa dikembangkan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.